PAC Ansor Kab Maros ,Melakukan Konsolidasi

INILAHINDONESIA.COM, MAROS SULSEL – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Maros Kecamatan Tanralili, Tompobulu dan Moncongloe melakukan silaturahmi dan konsolidasi organisasi di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an (PPTQ) Ilmul Yaqin Tompobulu, Kabupaten Maros, Rabu (21/12/2022).

Para kader dan pengurus Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor menyempatkan bersilaturahim dengan Pimpinan PPTQ Ilmul Yaqin DR. KH. Amirullah Amri, MA.

Dalam kesempatan itu, Anregurutta KH. Amirullah Amri menyarankan kepada kader dan pengurus PAC GP Ansor khususnya di Kecamatan Tompobulu, Tanralili dan Moncongloe agar memanfaatkan fasilitas di Pondok Pesantren nya untuk konsolidasi kaderisasi organisasi.

Bacaan Lainnya

Anregurutta KH. Amirullah Amri menekankan pentingnya kesabaran dan keikhlasan dalam berkhidmat di Nahdlatul Ulama melalui GP Ansor.

Yakinlah khidmat kalian yang tulus ikhlas di Nahdlatul Ulama akan memperoleh keberkahan dari Allah SWT, ucap Ketua LDNU Sulsel itu.

Ditempat yang sama Sekertaris Dewan Penasehat PC GP Ansor Maros, Abrar Rahman menyampaikan apresiasi atas langkah yang diinisiasi sahabat-sahabat Pimpinan Anak Cabang ditiga kecamatan di Maros selatan yakni Tompobulu, Tanralili dan Moncongloe dalam melaksanakan silaturahmi dan rapat konsolidasi hari ini.

Jadikan bulan desember ini sebagai momentum untuk membangun agenda-agenda konsolidasi kaderisasi di seluruh Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Se Kabupaten Maros, sehingga tahun 2023 kegiatan kaderisasi berupa (PKD/DTD) di GP Ansor Kabupaten Maros bisa berjalan dengan baik dan teratur.

Abrar berpesan, agar jangan main-main mengurus organisasi GP Ansor ini, karena organisasi ini adalah warisan ulama-ulama sholeh yang makam spritualnya sudah pada level waliyullah.

Ber Ansor/Banser harus tulus ihlas karena Allah SWT, total mengorbankan tenaga, fikiran hingga materi dalam mengurus organisasi GP Ansor ini, tandas Wakil Ketua PC IKA PMII Maros itu.

Khidmat dan pengabdian kita di GP Ansor semata-mata ingin dapat keberkahan para muassis Nahdlatul Ulama dan GP Ansor, agar kita dianggap atau diakui sebagai santri Allahyarham Hadratusyekh KH. Muhammad Hasyim Asy’ari.

Hadir dalam kegiatan konsolidasi dan silaturahmi kader GP Ansor Maros tersebut, Wakil Ketua PC GP Ansor Maros Alvian Dzulkarnain, Kasatkorcab Banser NU Maros Abustan Dj, Plt. Ketua MDS Rijalul Ansor, Ust. Ismail Marzuki.

(RILS,RED)

Pos terkait